Alkautsar dipastikan Amankan Satu Kursi DPRK Pidie

Sigli, nalurinews.com -- AlKautsar calon anggota legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie dipastikan akan mengisi satu kursi di DPRK setempat memenangkan Pemiku 2024.

Keyakinan itu disampaikan Tim Pemenangan Alkausar, Mohan Dinata SE MM setelah memastikan perolehan suara Alkautsar unggul jauh dari kompetitornya di Demokrat daerah pemilihan (dapil) III.

Acuan jumlah perolehan suara Alkautsar tersebut diambil dari data C-1 yang direkap dari dari setiap tempat pemungutan suara (TPS) di Dapil III.

"Bedasarkan perhitungan sementara dengan metode real qount C-1, perolehan suara Alkautsar sudah melewati angka 3 Ribu suara," kata Mohan, Jumat 16 Februari 2024.

Pihaknya juga optimis, perolehan suara badan Alkautsar akan terus melejit, seiring dengan data yang terus masuk dan dikumpulkan tim dari sejumlah TPS di Kecamatan Kembang Tanjong, Glumpang Baro, Glumpang Tiga dan Mutiara Timur.

Meski merupakan pendatang baru dikancah politik daerah, 'pesona' AlKautsar ternyata langsung mendapat tempat di hati ribuan masyarakat pemilik hak suara di Dapil III Pidie.

"Terimaksih kami utarakan kepada masyarakat dapil III Pidie, atas kepercayaannya serta semangatnya demi mengantarkan Alkautsar sebagai anggota DPRK Pidie," terang Mohan.

Dalam kesempatan itu, Mohan juga mengucapkan terimakasih kepada Partai Demokrat dan seluruh penyelenggara Pemilu serta tim pengamanan yang mampu menjaga pesta demokrasi berjalan aman dan damai di Kabupaten Pidie.

Posting Komentar untuk "Alkautsar dipastikan Amankan Satu Kursi DPRK Pidie"