Soal Kabinet Kerja, Sarjani : Harus Dipikirkan Dulu Dengan Matang

Bupati Pidie, Sarjani Abdullah didampingi Wakil Bupati, Alzazi dan Sekda Pidie, Samsul Azhar.

Nalurinews.com
-- Bupati Pidie, Sarjani Abdullah memastikan tidak ingin gegabah melakukan evaluasi atau mengisi kekosongan sejumlah pejabat di lingkungan pemerintahan setempat.

Sarjani menganggap masih perlu waktu untuk menyusun kabinet kerja untuk masa tugas 2025-2030. Sarjani hanya berharap, perangkat kerja yang dipilihnya nanti mampu berkerja keras mencapai visi misi yang telah dijanjikan untuk Kabupaten Pidie yang lebih baik.

"Mengisi pejabat yang kosong ini memang perlu, demi kelancaran kerja kita, cuma tidak bisa juga buru-buru. Karena ketiga salah memilih tidak bisa diperbaiki dua hari, tapi berbulan-bulan," ujar Sarjani.

Kemudian, pengisian jabatan perangkat daerah juga memiliki mekanisme yang harus diikuti pemerintah daerah, mulai dari harus dilakukan evaluasi, pelelangan jabatan, harus memperoleh izin menteri dalam negeri (mendagri) dan persetujuan kementerian pendayagunaan aparatur negara (menpan).

Makanya, Sarjani menganggap meski mendesak perlu segera mengisi sejumlah jabatan lowong, pihaknya merasa perlu waktu untuk masuk ke tahap itu, apalagi dirinya harus mengikuti Retreat kepala daerah di Magelang selama tujuh hari mendatang.

"Masalah kekosongan ini, kita liat-liat dulu, kita pelajari dulu sosoknya dan kita siapkan bahan-bahannya dulu," sambung Sarjani.[]

Posting Komentar untuk "Soal Kabinet Kerja, Sarjani : Harus Dipikirkan Dulu Dengan Matang"