![]() |
Bupati Pidie, Sarjani Abdullah. |
Nalurinews.com - Pemerintah Kabupaten Pidie resmi akan mulai menjalankan program one day one ayat (ODOA) sebagai upaya mewujutkan janji politiknya kepada masyarakat setempat.
Program tersebut dimulai dengan Fokus Group Discussion (FGD) untuk perumusan program ODOA. FGD digarap Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pidie dan melibatkan Nandar Putra, Juanidi dan Umar Mahdi sebagai tim perumus.
FGD tersebut berlangsung di Aprom Sekretariat Daerah Kabupaten Pidie, Kamis, 24 April 2025 dan dibuka langsung Bupati Pidie, Sarjani Abdullah.
Sarjani Abdullah menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan amanah secara syariat dan perlu dilaksanakan dan teguhkan dengan tujuan untuk menciptakan generasi yang berwawasan qur`ani dan berbudi pekerti yang berlandaskan Al-Qur`an.
Lebih lanjut, sambung pentolan Libya itu bakal menjalankan seluruh program prioritas dirinya bersama Alzaizi hingga periode kepemimpinan berakhir.
"Kami meyakini, program ini akan mampu mewujudkan generasi Pidie yang beriman, bertakwa dan berakhlak mulia serta terciptanya sumber daya manusia yang cerdas, kraetif, dan berdaya saing melalui pendidikan," timpa Sarjani.[]
Posting Komentar untuk "Pogram ODOA Dimulai, Ini Harapan Sarjani"